Sabtu, 03 Oktober 2015

Jadwal Satu Arah Ciawi Puncak

Bagi anda yang akan bepergian melewati jalur Puncak - Ciawi Bogor khususnya pada hari sabtu dan minggu, perlu mengtahui jadwal satu arah di jalur tersebut. Maklum sebagai salah satu tempat tujuan wisata, pada hari tersebut lalu lintas kendaraan sangat padat. Karenanya kepolisian memberlakukan jadwal satu arah. 
Adapun  jadwal penerapan sistem buka tutup tersebut yaitu:
Hari Sabtu:
Pukul 09:00 - 11.30 WIB
Semua kendaraan hanya satu jalur ke arah Puncak. Artinya lalu lintas kendaraan dari arah Puncak menuju ke bawah yakni Jakarta dan Ciawi dialihkan.
Pukul 15.00 - 17.00 WIB
Semua kendaraan hanya satu jalur ke arah bawah atau arah Jakarta atau Ciawi. Artinya lalu lintas semua kendaraan yang akan menuju Puncak dialihkan
Hari Minggu:
Pukul 09.00 - 11.30 WIB
Semua kendaraan hanya satu jalur ke arah Puncak. Artinya lalu lintas kendaraan dari arah Puncak menuju ke bawah yakni Jakarta dan Ciawi dialihkan .
Pukul 15.00 - 18.00 WIB
Semua kendaraan satu jalur ke arah bawah atau arah Jakarta atau Ciawi. Artinya lalu lintas kendaraan yang akan menuju Puncak dialihkan.


Sardana

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Amnesti Pajak Berakhir, Objek Baru Lahir

Hiruk pikuk pelaksanaan program pengampunan pajak atau tax amnesty yang berlangsung selama periode Juli 2016 sampai dengan Maret 2017 tel...